Suggestion, Request, and Instruction

Hari ini hari Kamis, tanggal 10 Agustus 2023. Pagi ini adalah pagi yang sangat cerah. Mata pelajaran Bahasa Inggris di X DPIB 2 berlangsung selama 4 jam pelajaran.



Miss Nurul membawakan kami sebuah materi baru yang berjudul "Suggestion, Request, and Instruction" beserta LKPD yang telah di share di grup kelas.

Didalam LKPD tersebut, terdapat contoh kalimat yang menyatakan saran, permintaan, maupun instruksi dalam Bahasa Inggris. Miss Nurul meminta salah satu dari kami untuk membaca kalimat-kalimat tersebut diikuti oleh siswa kelas X DPIB 2 lainnya.

Kami diberi tugas berupa kerja kelompok yang terdiri dari 6 anggota. Setiap kelompok wajib menampilkan mini-drama yang berkaitan dengan materi tersebut.

Kemampuan mengeja kami semakin meningkat seiring berjalannya waktu. Karena setiap ada kalimat, Miss Nurul mengajari kami cara pengejaannya.

Harapan saya, semoga kedepannya pelajaran Bahasa Inggris menjadi lebih seru lagi sehingga tidak ada siswa yang mengantuk di dalam kelas.

Sekiranya cukup sekian yang bisa saya ceritakan tentang pelajaran hari ini, terimakasih sudah membaca!

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Recount Text Example

Pagi Hari di SMKN 4

Asking n Giving Information with Miss Nurul